Budidaya ikan lele saat ini bisa ditempatkan di kolam terpal bulat. Sistem bioflok ini di nilai sangat efektif dan mampu mendongkrak produktifitas, karena dalam kolam yang sempit dapat diproduksi ikan lele yang lebih banyak, biaya produksi berkurang dan waktu yang relatif lebih singkat jika dibandingkan dengan budidaya secara konvensional.


Kolam terpal bulat solusi yang tepat bagi daerah yang minim air, lahan sempit, dan modal yang tidak terlalu banyak untuk membuat kolam biasa seperti kolam tanah maupun kolambeton. Kolam terpal bulat dibuat dengan teknologi khusus dimana setiap bagian dari terpal tersebut di design agar air tidak dapat meresap atau bocor dengan kualitas super dan mutu terjamin. Kami menawarkan berbagai macam jenis kolam terpal bulat mulai dari ukuran diameter hingga yang bisa Anda pilih sendiri sesuai dengan kebutuhan.

Kelebihan dari kolam terpal bulat, antara lain :

  • Suhu air di dalam kolam terpal lebih stabil
  • Menurunkan kemungkinan adanya hama dan penyakit
  • Ikan kolam terpal tidak berbau tanah
  • Panen lebih mudah
  • Pemeliharaan kolam terpal lebih cepat dan mudah
  • Padat tebar benih ikan lebih tinggi, kanibalisme menurun
  • Kelangsungn hidup ikan lebih tinggi

Cara Pembuatan Kolam Terpal Bulat

Berikut   merupakan cara membuat kolam terpal bulat sendiri yang bisa diikuti.

Alat-alat yang dibutuhkan antara lain:

  • Terpal karet (tarpaulin) bentuk bundar dengan diameter 1 – 3 meter (sesuai pilihan) tinggi 1,2 meter merk Orchid
  • Besi Wire Mess untuk rangka dengan diameter 2 meter, tinggi 1,2 meter, dan ukuran besi 6 mm yang sudah melalui proses painting jadi lebih tahan lama bebas korosif.
  • Karet protector terpa dengan ketebalan 1 mm dan tinggi 70 cm
  • Drainase pipa paralon ukuran 2 dim
  • Filter drain 2 dim
  • Baut mur dan kabel ties

Pembuatan Rangka Kolam Terpal Bulat

Langkah-langkah pembuatan rangka kolam bulat dengan Besi Wire Mess, antara lain:

  • Pertama, potong 2 bagian besi Wire Mess sehingga menjadi 2 buah dengan ukuran panjang 5,4 dan lebar 1,05 meter.
  • Kedua, las besi Wire Mess sehingga membentuk wiremess sehingga menjadi satu buah wiremess namun lebih panjang.
  • Ketiga, potong wire mess sesuai ukuran keliling kolam bulat yang akan dibuat (hitung dengan rumus keliling lingkaran 3,14 x jari-jari x jari)
  • Keempat, satukan kedua ujung besi Wire Mess dengan di las sehingga berbentuk bulat sempurna
  • Kelima, rangka kolam bulat sudah selesai terbentuk.

Pembuatan Kolam Terpal Bulat

Langkah-langkah pembuatan kolam bulat dengan Besi Wire Mess, antara lain:

  • Pertama, membuat tempat meletakkan rangka.
  • Kedua, untuk meletakkan kolam terpal bulat, buatlah lingkaran yang ukurannya sama dengan kerangka besi wire mess yang sudah dibuat.
  • Ketiga, membuat kontur tanah merucut di tengah dan pada bagian tengah buatlah lubang saluran pembuangan.
  • Keempat, meletakkan pipa paralon pada lubang saluran pembuangan tersebut.
  • Kelima, meletakkan kerangka besi pada lingkaran tanah berbentuk kerucut.
  • Keenam, memasang karpet talang pada sisi dalam kerangka besi dengan diikat menggunakan kabel ties.
  • Ketujuh, memasang terpal/tarpaulin dengan rapi sehingga terbentuk sebuah kolam bulat.
  • Kedelapan, pada bagian tengah dilubangi untuk menempatkan pipa paralon sebagai saluran pembuangan agar tidak bocor ikatlah terpal dan pipa paraln dengan kuat.
  • Akhirnya kolam terpal bulat di isi air dan siap dijadikan budidaya ikan lele.

Itulah informasi dari kami tentang kolam terpal bulat. Terimakasih kepada para pembaca. Semoga mendapatkan sedikit pengetahuan dan wawasan dari kami.

Apakah Anda ingin budidaya ikan menggunakan kolam terpal bulat ?

Kami menawarkan berbagai macam jenis kolam terpal bulat mulai dari ukuran diameter yang bisa Anda pilih sendiri sesuai dengan kebutuhan.

Untuk pemesanan kolam terpal bulat silahkan kunjungi https://indosuplai.com/jual-kolam-terpal-bulat/

 

 

0Komentar

Sebelumnya Selanjutnya